PT. Eka Karya Cendana Selenggarakan Campus Recruitment di Institut Digital Ekonomi LPKIA

INSTITUT DIGITAL EKONOMI > News and Update > Article > Aktifitas CDC > PT. Eka Karya Cendana Selenggarakan Campus Recruitment di Institut Digital Ekonomi LPKIA
4 1 2024

Kamis, (25/04/2024) Career Development Center Institut Digital Ekonomi LPKIA bekerjasama dengan       PT. Eka Karya Cendana (Lisanna) yakni perusahaan dibidang Accounting & Tax Consulting beralamat di Jl. Benteng Makassar VII No.11 Kota Tangerang adalah konsultan pajak terdaftar yang menjadi pilihan terbaik bagi perseorangan dan badan serta pelaku bisnis dalam memenuhi seluruh kewajiban perpajakan.

4 2 2024

Bekerjasama dengan IDE LPKIA dalam menyelenggarakan Campus Recruitment untuk mengisi posisi Staff Accounting & Tax yang diadakan di ruang 140 lantai 1 Gedung IDE LPKIA. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 sd 11.00 WIB. Tahap recruitment  mencakup pengisian biodata kandidat dan interview dengan HR.

4 4 2024
4 3 2024

“Saya tertarik untuk merekrut karyawan di LPKIA, karena jujur saja kami merasa terbantu karena kebutuhan kami sebagai konsultan itu di bidang tenaga kerja sangat banyak kebutuhannya. Terima kasih kepada LPKIA kerja sama ini sangat membantu kami. Kesan dan pesan saya kepada lulusan LPKIA yang sudah kami terima, kami merasa sangat terbantu. Karena kemampuan skill di bidang komputer terutama yang kami butuhkan adalah menguasai program accounting sangat baik dan cukup profesional. Terima kasih”, ungkap Ibu Erly Salie selaku Owner PT. Eka Karya Cendana (Lisanna Consultant) yang hadir saat pelaksanaan.

GDPR